Awal mula penemuan penemuan virus ini di kota Wuhan, Cina pada akhir Desember 2019. Adapun infeksi dari virus ini adalah penderitanya mengalami gejala flu, seperti demam,batuk, sakit tenggorokan,sakit kepala, bahkan gejala infeksi pernapasan berat, seperti demam tinggi, batuk berdahak bahkan berdarah, sesak napas, dan nyeri dada.Secara umum 3 gejala orang yang terinfeksi virus Corona (COVID-19) antara lain: demam (suhu tubuh di atas 38 derajat Celcius); batuk, dan sesak nafas.
Karena penyebaran virus Corona (COVID-19) sudah pandemik (resmi dinyatakan oleh Organisasi Kesehatan Dunia). Status pandemik tidak ada kaitannya dengan perubahan karakteristik penyakit dimaksud, misalnya penyakit yang makin ganas dibandingkan sebelumnya. Maksud pandemik sendiri adalah lebih terkait pada geografis penyebarannya. Secara sederhana, makna pandemik adalah wabah suatu penyakit baru yang menyebar di berbagai negara dalam waktu yang sama.Agar penyebaran virus Covid-19 tidak semakin merajalela, maka kita harus memutus rantai penyebarannya dengan penerapan sistem LockDown. Atas instruksi Mendikbud, dunia pendidikan juga menerapkan sistem LockDown tersebut. Sekarang pertanyaannya,
Bagaimana caranya peserta didik mendapatkan pembelajaran? Jawabannya adalah guru harus mengarahkan serta membimbing kepada murid-muridnya untuk belajar di rumah, salah satu caranya yaitu pembelajaran OnLine.
Banyak aplikasi yang dipakai antara lain Ruang Guru, Sekolahku, dan masih banyak aplikasi belajar OnLine lainnya yang ada di Indonesia.
Pada kesempatan ini ijinkan penulis untuk memberikan aplikasi belajar sederhana dari google formulir. Kumpulan google formulir ini penulis dapatkan dari rekan-rekan seprofesi yaitu sebagai pendidik. Penulis merangkum dan mengumpulkannya dalam link-link yang nantinya bisa disebarluaskan oleh rekan seprofesi ke seluruh wilayah Indonesia khususnya murid SD/ MI. Sebaiknya orang tua juga mau bekerjasama mendampingi, membimbing putra-putrinya dalam pengerjaan soal-soal yang ada dalam google formulir tersebut.
Kumpulan Soal Belajar OnLine Anak di Rumah >>Baca Selengkapnya<<
>>Baca Juga Informasi Pasien Yang Sembuh Dari Covid19<<
Kumpulan Soal Belajar OnLine Anak di Rumah >>Baca Selengkapnya<<
>>Baca Juga Informasi Pasien Yang Sembuh Dari Covid19<<
Social Plugin